Objek Wisata Pasir Putih Dreamland Bali

Anda suka berselancar? Jika iya, maka jangan pernah melewatkan objek wisata pantai yang satu ini ya? Sebab di objek wisata pantai dreamland ini Anda akan mendapatkan segala yang Anda inginkan, yang mana objek wisata ini, merupakan salah satu kawasan wisata yang tidak kalah indahnya bersaing dengan objek wisata Bali yang lainnya, seperti halnya objek wisata balangan, atau pun objek wisata Kuta Bali, meskipun objek wisata dreamland ini saat ini masih dalam tahap pengembangan. objek wisata dreamland yang menawarkan beragam pesona keindahannya ini, menjadi salah satu objek wisata yang memiliki daya tarik objek wisata pantai yang sangat mempesona, bagi para pengunjungnya. Di objek wisata dreamland ini terdapat sebuah hamparan pasir putih yang sangat cantik di sepanjang pantai dan juga sebuah ombak laut yang menggulung tinggi besar yang sangat menarik, yang menjadi tantangan tersendiri bagi para peselancar. 

Objek Wisata Pasir Putih Dreamland Bali

Objek wisata dreamland ini sangat di sukai oleh para peselancar dari berbagai macam belahan dunia, dan tentunyajuga, tidak terlewatkan jika pantai dreamland ini, menjadi salah satu objek wisata surfing yang terbaik di pulau Bali. Di bawah ini keindahan objek wisata pasir putih dreamland Bali yang akan penulis ulas.

Dreamland adalah salah satu objek wisata pantai yang memiliki ketenangan tersendiri, yang mana lokasinya ada di balik sebuah tebing yang cukup indah, di mana hal ini menjadikan tempat wisata tersebut, terlihat sangat menarik. di objek wisata pantai dreamland ini Anda bisa melakukan beberapa aktifitas seperti berenang di tepi pantai, berjalan di pinggiran pantai, bermain pasir, atau pun hanya sekedar bersantau sambil duduk-duduk di sekitar pantai. Ketika menjelang sore hari pantai dreamland ini menjadi kawasan wisata yang tidak pernah sepih oleh para pengunjung yang ingin menyaksikan matahari terbenam. Objek wisata dreamland yang keberadaannya ada di sebuah desa Pecatu tepatnya di kecamatan Kuta bagian Selatan ini, bisa Anda tempuh dengan waktu sekitas 45 menit dari pusat bandara Ngurah Rai. Dan seiring dengan perkembangan jaman, objek wisata dreamland ini juga telah dilengkapi dengan sebuah hotel dan cafe dengan hargayang bervariasi.

Nah, itulah beberapa ulasan mengenai objek wisata pasir putih dreamland Bali yang dapat penulis informasikan untuk Anda yang sedang galau untuk menentukan tempat berlibur bersama keluarga, sahabat, atau pacar Anda. Selamat berwisata.

Previous
Next Post »